Tentang Waktu 2020

Ahad, 05 Januari 2020



Tulisan pertama ditahun ini......


Hari ini saya ingin bercerita tentang tahun lalu, yaaa tahun 2019 yang penuh suka duka.
Tentang tahun lalu yang banyak drama, tangisan serta tawa..
Tentang tahun lalu bercerita tentang jatuh cinta serta patah hati...

Saya harus mulai dari mana...
Seperti nya saya mulai dari ceritaaaaaa apa yaaa, yasudah saya bercerita acak saja...
Dari sepanjang tahun lalu, saya belajar banyak hal, tentang terpuruk yang harus bangkit lagi... tentang tertawa hingga menangis tersedak tidak ada teman cerita...
Tentang kebahagian yang hanya singgah lalu pergi begitu saja menjadikan saya seseorang yang banyak sabar serta tegar nya..

Banyak,,,, sangat banyak cerita cerita saat tahun lalu..
Begini saat tahun lalu saya banyak bertemu orang orang yang berbagai macam watak nya
dari yang sangat baik hingga pura-pura baik..

Belajar dari sebuah kesalahan, memilih berteman, karena dulu saya tidak pernah memilih teman siapa pun itu
tetapi nyata nya kita harus menyeleksi diantara banyak nya teman yang bersama kita, sebab, tidak ada manusia yang baik baik saja dengan sikap yang baik atau pura-pura baik nya..
ada banyak manusia yang berwatak dari luar yang sangat baik ternyata didalamnya sangat sangat busuk!
bukan saya sok suci ataupun sok baik. saya hanya berbagi pengalaman ketika berteman.

Belajar dari sebuah kesalahan memilih pasangan yang bersama saya, dari yang menurut saya biasa saja ternyata perjuangannya luar biasa... berbeda dengan terlihat baik dan mempesona nyatanya sangat buruk, tega serta menghianati janjinya sendiri...

Belajar dari lingkungan, ternyata tidak semua manusia dilingkungan kita yang menganggap kita sebagai manusia, ada memperlakukan kita layaknya tidak manusia... jadi jangan dianggap semua manusia dilingkungan kita sama baiknya...

Selanjutnya tentang kecewa, so pasti setiap manusia di bumi ini pernah kecewa, oleh siapapun individunya. dari yang dikecewain tidak jadi pergi liburan,masuk kuliah dadakan, di phpin dosen, ujian ditunda hingga duit jajan yang telat dikirim hehe, dikecewain teman, orangtua, kakak, adik, serta pasangan sendiri..
Tenang.... kecewa berasal dari harapan yang tinggi bukan? jadi untuk kedepannya jangan berharap banyak banyak secukupnya saja.

Tentang airmata, yaa airmata, sudah berapa banyak airmata dikeluarkan ditahun lalu, banyak hal buat kita menjatuhkan airmata dengan sengaja ataupun tiba-tiba, semuanya hanya perlu dijalani ketika itu... ada rasa tidak sanggup ingin menyerah lalu pulang kerumah... rasa paling aman saat dirumah..
untuk tahun ini, semoga tidak ada airmata yang sia-sia.

Tentang bahagia, bahagia hmm bicara tentang kebahagian memang membuat kita lega sejenak, memikirkan hal-hal yang indah-indah serta membuat tertawa sendiri, dari hal yang kecil membuat bahagia hingga hal-hal yang tidak terduga lainnya... tentang mereka yang mengucapkan selamat pagi ataupun selamat malam menjadi sebuah kata yang sempurna untuk didengarkan...
tentang mereka yang merayakan hari ulang tahun dengan senyuman serta ucapan membuat saya tersenyum bahagia....
tentang mereka yang menyapa lalu tau nama saya sebuah anugerah dari tuhan sebab mereka ingat akan saya.
tentang mereka yang menolong saya dengan bantuan sekecil apapun sebab mereka tulus tanpa pamrih membuat saya menjadi haru bahagia...
tentang mereka yang membawa saya melihat sesuatu hal yang belum pernah saya lihat membuat kenangan yang indah di mata saya....
Tuhan, sebenarnya banyak hal yang baik disekitar kita jika kita ingin membuka mata dan melihat dengan sangat rinci...
Bukankah banyak manusia baik diatas bumi ini? hanya saja kita kadang kala dipertemukan dengan manusia yang tidak baik untuk mengajarkan kita bahwa di dunia ini masih banyak kekurangan manusia baik.
menjadikan oelajaran bagi kita sebab, dunia bukan tentang ketawa melulu...
Pelajaran hidup dari pengalaman sendiri itu sangat menakjubkan...
kita diberi rasa sakit, kecewa, patah, jatuh, terluka, tertindas, serta bahagia untuk memberikan rasa di kehidupan kita biar tidak hampa...
dan kita tidak memperlakukan hal yang sama dengan yang kita rasakan sebelumnya...

Begitulah cerita saya di tahun lalu....

KAMU BERHARGA... :)


SEMOGA DITAHUN INI BANYAK TAWA NYA DARIPADA AIRMATA




Salam sayang dari saya "maay2020"


Komentar

Postingan populer dari blog ini

keadaan NORMAL____________

Desember 2022

kisah dibulan februari